Persiraja Batal Kontrak Dua Pemain Trial

in #talentclub4 years ago


Src

Persiraja Banda Aceh salah satu tim promosi ke Liga 1 Indonesia musim 2020, mencoret dua calon pemain asing usai lakukan ujicoba di Stadion Lampineung, Banda Aceh beberapa waktu lalu. Pencoretan kedua pemain asal Jepang dan Uzbekistan ini karena beberapa alasan berbeda.

Saya merasa keputusan ini adalah sebuah keputusan tepat, mengingat setiap pemain yang direkrut Persiraja sebagai tim promosi haruslah benar-benar yang bisa berkontribusi maksimal untuk meraih prestasi yang maksimal.

Pavel Smolyachenko, mislanya, pemain asal Uzbekistan ini masih mengalami cedera serius. Bisa saja setelah konrak dilakukan, dia ternyata tidak bisa diturunkan karena alasan kesehatan. Karena itu, menurut saya, Manajemen Persiraja telah megambil keputusan yang tepat untuk tidak mengontrak mantan pemain Arema FC asal Fergana, Uzbekistan 28 tahun silam tersebut.


Src

Sementara satu pemain lainnya, Reo Nakamura asal Osaka, Jepang, dicoret karena alasan tidak sesuai dengan skema yang dirancang Persiraja. Pelatih menyebutkan, Reo merupakan pemain yang baik sejauh ini, namun tidak cocok untuk bermain bersama tim berjuluk Lantak Laju.

Semoga Persiraja bisa mendapatkan pemain lain yang lebih tepat yang bisa memberikan kontribusi maksimal untuk meraih prestasi di ajang liga sepak bola paling bergengsi di Indonesia saat ini.

Mini Logo Steemit.png

Zainal Bakri

Sort:  

Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work!
Dear reader, Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.me/esteem