Menemani Putri Saya Ke Pasar Parung - Bogor: Dari Beli Es Cream MIXUE Hingga Membeli Susu Buat Putri Saya



Hello teman-teman Hive.... Jumpa lagi dengan saya. Semoga kabar baik selalu menyertai teman-teman semua. Aamiin.

Masih edisi libur kerja, saya masih di rumah menemani keluarga. Hari ini masih tidak ada rencana pergi liburan karena kondisi dan perencanaan yang belum matang. Sebenarnya putri dan putra saya mengajak pergi liburan ke pantai, tetapi saya belum bisa mengajak mereka ke sana. Alasannya untuk pergi ke pantai dengan perencanaan yang matang, di karenakan lokasi tujuannya yang sangat jauh dari kota kami. Sekitar 5 jam perjalanan dari rumah kami ke lokasi pantai terdekat. Saya usul ke istri untuk pergi ke kebon binatang ragunan saja yang lokasinya dekat dengan kota kami, tetapi istri menolak. Istri saya malah ingin pergi ke curug air terjun, yang lokasinya bisa membahayakan putri saya yang aktif dan masih kecil. Karena jalur menuju lokasi air terjun cukup curam dan ada jurang yang cukup dalam. Akhirnya kami tidak pergi wisata kemanapun.

Pagi harinya saya hanya mengajak putri saya jalan-jalan dengan sepedanya. Hanya keliling kampung dan jajan di warung yang kami lewati. Meskipun demikian putri saya sudah terlihat sangat senang, karena bisa bersama ayahnya.



Menemani putri saya bersepeda di pagi hari


Menjelang siang, sekitar pukul 9:30 pagi, istri mengajak pergi ke pasar untuk membeli kado ulang tahun. Hari ini putri saya di undang ke acara ulang tahun teman sebayanya. Masih satu kampung dengan kami. Saya mengiyakan dan kami bertiga segera berangkat menuju pasar parung, yang terdekat dengan rumah kami. Baru juga sampai di pasar parung, putri saya melihat gerai MIXUE dan minta di belikan es cream MIXUE tersebut. Sayapun mengabulkan keinginan putri cantik saya. Meskipun kami harus antri untuk mendapatkan pesanan es cream MIXUE nya.



Gerai MIXUE di pasar parung, Bogor



Putri saya sedang mengantri di gerai es cream MIXUE parung, Bogor


Di gerai MIXUE tersebut memang sudah banyak orang yang mengantri. Sekitar 30 menit kami menunggu pesanan kami, akhirnya datang juga. Istri dan putri saya segera menikmati es cream MIXUE tersebut. Kami juga membelikan satu porsi untuk putra kami di rumah.



Istri dan putri saya sedang asik menikmati es cream MIXUE


Selesai membeli es cream MIXUE, kami segera mencari penjual mainan untuk kado ulang tahun. Alhamdulillah kami langsung mendapatkan toko mainan dan segera memilih mainan khusus anak perempuan, karena teman putri saya yang ulang tahun adalah anak perempuan. Harganya cukup murah di toko mainan tersebut, semuanya serba Rp 35000 idr.



Kami sedang beli mainan untuk kado ulang tahun


Tujuan kami pergi ke pasar parung untuk membeli kado ulang tahun sudah selesai. Selanjutnya kami segera berangkat pulang ke rumah. Tapi istri yang sedang lapar minta mampir ke tukang bakso langganan. Saya yang juga merasa lapar segera mengarahkan tujuan motor ke tukang bakso langganan sesuai dengan arahan dari istri. Sekitar 15 menit perjalanan dari pasar parung, kamipun sampai di tempat tukang bakso tersebut. Kata istri yang sudah pernah makan bakso di sini, baksonya enak. Memang di lihat dari antrian yang beli, baksonya pasti enak, karena banyak orang yang datang ke sini untuk makan bakso.



Kami sedang makan bakso


Ternyata rasa baksonya memang enak, pantas saja banyak orang rela mengantri demi untuk makan bakso di tempat ini. Putri saya juga cukup lahap makan baksonya. Selesai makan bakso, kami segera pulang ke rumah. Di jalan kami mampir ke toko susu terlebih dahulu, untuk beli susu buat putri saya. Kebetulan susu putri saya sudah tidak ada stoknya di rumah. Biasanya putri saya minta minum susu di botol jika ingin tidur.



Mampir beli susu untuk putri saya


Selanjutnya kami langsung pulang ke rumah, karena putri saya sudah terlihat lelah. Benar saja, sampai di rumah putri saya sudah tertidur pulas saat masih di motor. Sayapun ikut istirahat menemani putri saya yang sedang tidur nyenyak. Putra saya segera menikmati es cream MIXUE jatah dia dengan penuh kegembiraan.

Itu saja cerita dari saya untuk hari ini. Terima kasih atas supportnya.


PictureSmartphone
ModelInfinix HOT 12i
Original Picture@parung76
LocationIndonesia
ThemeMy Story

Thank You

Best Regard,

@parung76


Posted using Neoxian City

Sort:  

Congratulations @parung76! You have completed the following achievement on the Hive blockchain And have been rewarded with New badge(s)

You got more than 800 replies.
Your next target is to reach 900 replies.

You can view your badges on your board and compare yourself to others in the Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

Check out our last posts:

Feedback from the May Hive Power Up Day
Hive Power Up Month Challenge - April 2023 Winners List
Be ready for the May edition of the Hive Power Up Month!
The Hive Gamification Proposal

Yay! 🤗
Your content has been boosted with Ecency Points, by @parung76.
Use Ecency daily to boost your growth on platform!

Support Ecency
Vote for new Proposal
Delegate HP and earn more